SEWAKTU.com -Inilah yang sedang tren kendaraan yang sedang ramai di bicarakan adalah kendaraan listrik dimana tidak hanya mobil saja yang menggunakan listrik namun sekarang sudah ada juga motor listrik.
Pada motor listrik ini pastinya punya keunggulan yang mungkin tidak bisa di samakan dengan motor motor konvensional lainnya mulai dari bahan bakar yang berbeda dan ramah lingkungan juga.
Jadi gak perlu ragu untuk kamu membeli motor listrik ini yang terjangkau dan pastinya bisa membantu kamu mengurangi polusi kendaraan, Simak langsung di bawah ini ada beberapa listnya bisa menjadi pilihanmu.
Baca Juga: Review Motor Honda CBR 250 RR, Motor Sport Honda yang Hadir Dengan Tampilan yang Lebih Garang
1. Uwinfly Motor Listrik Type LN Pro
Namanya mungkin terdengar asing, namun semua produk Uwinfly menawarkan motor listrik yang murah. Dari laman resminya, semua motor setrum Uwinfly dibanderol murah, termasuk motor listrik dengan type LN Pro ini.
Kurang dari 8,6 juta saja kamu sudah bisa meminang motor ciamik ini. Motor listrik Uwinfly type LN Pro ini bertenaga 800 Watt dengan top speed 55 km/jam. Memiliki daya angkut kurang lebih 150 kg, motor listrik ini memiliki sistem pengereman drum break system.
Rentang Harga: Rp8.590.000 – Rp8.990.000
2. Motor listrik Selis Type E-Max
Rekomendasi motor listrik selanjutnya ialah motor listrik Selis Type E-Max. Motor listrik ini memiliki body mirip skutik konvensional dengan penawaran spesifikasi yang menarik. Dilengkapi dengan elektrik motor BLDC 48V 800 Watt dan baterai dengan tegangan SLA 48 Volt 20 Ah. Motor ini diklaim dapat berjalan dengan kecepatan 40 km/jam dengan jarak tempuh maksimalnya 35 km.
Rentang Harga: Rp11.499.000 – Rp15.500.000
Baca Juga: Bagaimana Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di Kelas, Guru Harus Tahu Ini!
3. Motor Listrik Smoot Tempur Facelift
Motor listrik terbaik selanjutnya ada motor listrik Smoot Tempur yang dirakit di Cikupa, Tangerang. Harganya 14,5 juta saja dan bisa dipesan melalui Tokopedia langsung. Roda dua ini menggendong baterai lithium ion 64 V 22,5 Ah.
Artikel Terkait
Spesifkasi Motor Listrik Yamaha Terbaru, Motor Listrik yang Ditunggu Para Pecinta Otomotif
Spesifkasi dan Harga Motor Listrik Seat MO 125 Performance, Memberikan Solusi Mobilitas yang Ekologis
Spesifkasi dan Harga Motor Listrik Viar Q1, Tersedia Fitur Menarik dengan Spek yang Apik
Spesifkasi dan Harga Motor Listrik Alva One 2023, Motor Listrik Tipe Big Skutik dengan Spek Gahar
Spesifkasi dan Harga Motor Listrik Volta, Harga Terjangkau dengan Fitur yang Bikin Terpukau