SEWAKTU.com - Selebritis Raffi Ahmad memang sudah tidak lagi diragukan kekayaannya, bahkan dirinya juga dijuluki sultan oleh para penggemarnya.
Namun siapa sangka, baru-baru ini Raffi Ahmad mengaku jika dirinya merasa bosan menjadi sultan.
Bosannya Raffi Ahmad menjadi seorang sultan tersebut ia sampaikan langsung di laman Instagram pribadi miliknya sendiri.
Baca Juga: Kekayaan Raffi Ahmad, Apa Saja Aset yang Dimiliki Sultan Andara Ini?
Dalam unggahannya, Raffi Ahmad yang merupakan suami Nagita Slavina ini tampak berpose dengan memajang wajah cemberut disamping mobil sport merahnya.
"Bosen ah jadi sultan. Rasanya udah biasa aja.....," tulisnya dalam akun Instagram @raffinangita1717.
Sontak saja hal tersebut membuat Hengky Kurniawan yang menjabat sebagai PLT Bupati Bandung Barat ikut mengomentari unggahan sahabatnya itu.
Baca Juga: Raffi Ahmad Bertemu Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan, Diwejangi Makanan Khas Bogor Ini
Bahkan, suami dari Sonya Fatmala ini mengajak Raffi untuk bertukar peran selama satu hari.
"Tukeran bro loe jadi bupati satu hari," kata Hengky Kurniawan.
Ide Hengky Kurniawan untuk bertukar posisi dengan Raffi Ahmad sontak ramai dikomentari netizen.
Baca Juga: Nah Loh! Tyas Mirasih Bongkar Siapa Nama Selingkuhan Raffi Ahmad yang Ternyata Sesama Artis
Bahkan mereka ingin mengetahui bagaimana cara Raffi Ahmad memimpin masyarakat Bandung Barat sebagai seorang Bupati. Kira-kira Raffi Ahmad akan berani? ***
Artikel Terkait
Wow! Raffi Ahmad Diam-Diam Beli Pesawat Pribadi, Buat Apa?
Reaksi Ronaldinho Disuruh Mencoba Kuliner Pangsit dan Es Doger Saat Berkunjung ke Rumah Raffi Ahmad
Nah Loh! Tyas Mirasih Bongkar Siapa Nama Selingkuhan Raffi Ahmad yang Ternyata Sesama Artis
Raffi Ahmad Bertemu Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan, Diwejangi Makanan Khas Bogor Ini
Kekayaan Raffi Ahmad, Apa Saja Aset yang Dimiliki Sultan Andara Ini?